Olahraga Ekstrim di Dunia untuk Orang Bernyali Besar

Ternyata ada cukup banyak olahraga ekstrim di dunia yang hanya dilakukan oleh orang-orang yang bernyali besar dan punya keberanian. Selain bisa membuat badan menjadi bugar, menguji batas diri, serta memberi kebahagiaan, olahraga ini juga menguji adrenalin.

Disebut paling ekstrim di dunia, sebab cukup berbahaya apalagi jika dilakukan tanpa pengalaman atau pelatihan lebih dahulu. Meski begitu, kegiatan ini sangat menyenangkan dan memberikan pengalaman baru bagi orang-orang yang menekuninya.

Daftar Olahraga Ekstrim di Dunia

Mungkin banyak orang yang masih asing dengan berbagai olahraga ekstrim di dunia sebab hanya dilakukan oleh atlet dengan nyali besar. Jika Anda memiliki nyali mencoba pengalaman baru yang menguji adrenalin, berikut adalah beberapa daftar olahraga paling ekstrim di dunia.

1. Wingsuit Flying

Wingsuit flying merupakan variasi sky diving, bedanya pelompat akan menggunakan setelan khusus. Setelan ini memiliki sayap dengan kantong udara di sisi tubuh dan antara kaki sehingga memungkinkan jatuh lebih lambat dan dapat mengontrol arah secara presisi.

Wingsuit flying bisa dilakukan menggunakan helikopter, bahkan beberapa penerbang yang sudah ahli melakukannya dekat dengan lereng gunung. Tidak jarang juga para atlet melakukan terjun bebas memalui jurang secara terkendali.

2. Bungee Jumping

Bungee jumping menjadi salah satu olahraga ekstrim di dunia yang cukup terkenal dan banyak orang mengetahuinya. Bungee jumping mengharuskan para penerjun untuk melompat dari tempat sangat tinggi sehingga tidak cocok untuk orang yang takut ketinggian.

Saat akan melompat, kaki penerjun akan diikat dengan tali karet elastik yang akan meregang dan akan memantulkan ke atas setelah mencapai titik paling rendah. Bungee jumping sendiri bisa memberikan rasa bebas dan menantang adrenalin.

3. Free Solo Climbing

Free solo climbing merupakan olahraga ekstrim di dunia dengan mendaki tebing atau gunung tanpa tali pengaman maupun alat bantu lain. Para pendaki hanya mengendalikan fisik serta keterampilan teknis dalam mendaki tebing maupun gunung.

Free solo climbing memiliki risiko tinggi, sebab bisa berakibat fatal meskipun hanya melakukan kesalahan kecil. Oleh sebab itu, free solo climbing sebaiknya hanya dilakukan oleh orang-orang yang sudah berpengalaman dan mengetahui teknis-teknisnya.

4. Highlining

Highlining merupakan olahraga ekstrim yang berangkat dari permainan slackline di berbagai festival untuk menunjukkan keterampilan. Slackline dipasang di tempat tinggi seperti bangunan atau tebing, kemudian slackliner akan melintasinya tanpa pengamanan.

Higlining menjadi sangat ekstrim karena satu-satunya yang menjaga tetap aman saat bergerak adalah keseimbangan. Jika tidak berpengalaman dalam menjaga keseimbangan, maka bisa sangat berbahaya dan berisiko kecelakaan fatal.

5. Free Diving

Free Diving menjadi olahraga ekstrim di dunia selanjutnya yang cukup berbahaya jika dilakukan tanpa pengalaman. Jika biasanya diving menggunakan peralatan menyelam termasuk tabung oksigen, maka berbeda dengan free diving.

Penyelam tidak menggunakan tabung oksigen saat menyelam dan naik ke permukaan hanya untuk sekali bernapas. Selain fisik yang sehat, penyelam harus tetap tenang dalam menahan napas dengan waktu sangat lama untuk menghindari hal tidak diinginkan.

6. Cliff Diving

Cliff Diving merupakan olahraga loncat indah dari tebing maupun batu-batu besar yang sangat tinggi dari permukaan air di bawahnya. Tidak hanya menguji adrenalin saja, para atlet juga akan melakukan akrobatik udara sebelum masuk dalam air.

Cliff Diving termasuk salah satu olahraga yang berbahaya karena membutuhkan akurasi serta keterampilan khusus. Melakukan cliff diving tanpa pengalaman akan berisiko sebab bisa menimbulkan cedera.

7. Volcano Boarding

Volcano boarding tidak hanya menjadi salah satu olahraga ekstrim di dunia, namun juga sangat unik. Para atlet akan menuruni lereng gunung aktif maupun tidak aktif menggunakan papan seluncur yang dirancang khusus.

Volcano boarding membutuhkan keberanian besar karena harus menuruni medan panas serta berpasir. Tidak semua orang mau mencobanya, namun bagi para atlet berpengalaman, volcano boarding cukup menyenangkan dan memacu adrenalin.

8. Snow Boarding

Berbeda dengan volcano boarding, snow boarding merupakan olahraga yang dilakukan di pegunungan terjal maupun backcountry. Peserta harus siap menghadapi medan maupun cuaca ekstrim tanpa bisa memprediksinya.

Tidak hanya itu saja, peserta olahraga ekstrim di dunia ini juga harus siap mengambil resiko seperti longsor salju atau papan terjebak di medan sulit. Oleh sebab itulah, perlu mental serta fisik kuat jika ingin mencoba snow boarding dan menghadapi semua rintangannya.

9. Paraskiing

Dapat dikatakan bahwa paraskiing merupakan olahraga ekstrim di dunia yang mengombinasikan antara olahraga ski dan parasailing. Atlet akan menggunakan parasail saat mengambil kecepatan sehingga membuatnya terangkat dari tanah dan melayang.

Beberapa parasailers akan terbang selama beberapa waktu sementara lainnya memantul bolak-balik seperti berlayar dan bermain ski. Untuk tingkat lebih ekstrem, beberapa atlet bahkan menggabungkan heli-ski dan paraskiing untuk pengalaman baru.

10. BASE Jumping

BASE jumping merupakan olahraga lompat dari tempat sangat tinggi mulai dari gedung, tebing curam, jembatan, puncak gunung, dan sebagainya. BASE jumping menggunakan parasut agar bisa mendarat dengan selamat dengan resiko tinggi dan waktu reaksi terbatas.

Olahraga tidak hanya memberikan kebugaran saja, namun juga memberikan rasa bahagia hingga menguji adrenalin. Oleh sebab itulah, ada cukup banyak olahraga ekstrim di dunia untuk menguji adrenalin karena membutuhkan nyali besar.